Friendship Goals Dalam Drama Korea (Fight For May Way, Hospital Playslist, Reply 1988, Twenty Five Twenty One)

Gambar
Ketika nonton drama korea, terkadang kita fokus dengan kisah para pemeran utamanya dan jalan cerita dari drama. Tapi sebenernya gak cuma ituloh yang bisa kita nikmatin waktu nonton drama korea. Gak cuma kisah romantis si pemeran utama atau kisah sedih si tumbal drama 😅. Ada juga yang menarik yang justru sangat berharga dan bisa banget kita contoh, misalnya kisah pertemanan para tokoh dari drama.  Dalam tulisan ku kali ini, aku mau berbagi tentang friendship goals yang jadi favoritku sepanjang nonton drama korea. Sebenernya ada banyak sih, tapi yang aku tulis kali ini adalah yang jadi favoritku banget banget banget wkwkwkwk.  1.   Fight For My Way Yang sudah pernah nonton drama Fight For My Way pasti tau nama-nama tokoh yang ada di gambar kan?. Yups, ada Ko Dong Man, Choi Ae Ra, Baek Seol Hee, dan Kim Joo Man. Mereka adalah 4 orang yang sudah bersahabat sejak mereka kanak-kanak. Mereka tumbuh dewasa bersama hingga saat dewasa pun mereka memilih untuk tinggal di

Review Drama Korea Rain Or Shine (Just Between Lovers)


just between lovers

Pernah bayangin ngga perasaanya bagaimana jadi seorang penyintas dari sebuah peristiwa yang memakan banyak korban jiwa ? atau ada diantara kalian yang sedang baca ini juga seorang penyintas?

Drama Rain or Shine atau yang juga dikenal dengan judul Just Between Lovers adalah drama korea yang mengangkat kisah dari dua orang penyintas dari peristiwa runtuhnya sebuah Mall di Korea Selatan. Dua orang tersebut adalah Lee Gang Do yang diperankan oleh Lee Jun Ho dan Ha Moon Soo yang diperankan oleh Won Jin A. Mereka berdua selamat dari tragedi yang mengerikan tersebut meski pada akhirnya, selamat dari tragedi bukan suatu hal yang melegakan melainkan layaknya kurungan bagi diri mereka sendiri. 

Jika dilihat dari latar belakang cerita dalam drama Just Between lovers ini sepertinya drama ini mengangkat peristiwa runtuhnya salah satu Mall di KoreaSelatan pada yang benar terjadi pada Tahun 1995.

credit pict from web

Peristiwa tersebut adalah suatu peristiwa yang cukup besar pada saat itu karena, dari artikel yang aku baca, runtuhnya Mall tersebut mengakibatkan setidaknya 502korban jiwa dan 937 lainnya terluka

Drama just between lovers atau rain or shine buatku adalah drama yang indah namun menyakitkan. Indah karena dua tokoh utamanya yaitu Lee Gang Do dan Ha Moon Soo saling bertemu secara tidak sengaja. Mereka saling menguatkan satu sama lain dengan cara mereka sendiri, menyakitkan karena menyaksikan betapa menderita nya Lee Gang Do dan Ha Moon Soo menjalani hari-hari yang gak pernah lepas dari bayang-bayang rasa bersalah serta kehilangan orang-orang yang dicintai. Ibunda Ha Moon Soo sepanjang hidupnya terus menerus meratapi kepergian anak bungsunya yaitu adik Ha Moon Soo sehingga Moon Soo merasa bahwa ibunya sama sekali tidak mensyukuri keberadaannya yang selamat dari peristiwa tersebut. Membuat Moon Soo mereasa bersalah karena dirinya hidup sedangkan adiknya tidak selamat. Lee Gang Do menggantungkan impiannya menjadi pemain sepakbola profesional karena kakinya mengalami cedera yang cukup parah. Yang akhirnya membuat hidupnya tidak jelas arahnya, Ayah Gang Doo pun yang merupakan salah satu pekerja bangunan dari Mall tersebut turut menjadi korban yang sayangnya tidak berhasil selamat. 

Bukan saja perasaan bersalah yang terus menjadi mimpi buruk bagi mereka berdua tetapi juga perasaan takut dan trauma. Moon Soo bahkan takut pada ruangan tertutup, dia tidak memiliki keberanian untuk menaiki lift sehingga terpaksa menggunakan tangga darurat meski lantai yang dituju cukup tinggi. Sementara Gang Doo selalu dihantui suara-suara yang meminta tolong kepada dirinya. Gang Doo pada saat peristiwa terjadi, dia terjebak dengan seorang remaja yang berumur tidak jauh berbeda dengannya yang pada akhirnya tidak bisa diselamatkan. Awalnya Gang Doo masih sempat berbincang-bincang dengan remaja tersebut untuk mengusir ketakutannya dan mengalihkan rasa sakitnya sembari menunggu bantuan datang. Namun tanpa Gang Doo sadari remaja tersebut sudah meninggal, dengan kata lain Gang Doo berhari-hari berbincang dengan mayat dari remaja tersebut tanpa dia sadari. Dan suara yang dia dengar adalah suara dari remaja tersebut. 

Selayaknya drama romance selalu ada second lead alias orang ketiga diantara para peran utamanya. Second lead male dari drama ini adalah Seo Joo Won yang diperankan oleh Lee Ki Wo dan second lead female nya adalah Jung Yoo Jin yang diperankan oleh Kang Han Na. Joo Won adalah putra dari arsitek yang membuat Mall S sebelumnya yang juga turut meninggal bunuh diri karena tidak sanggup menanggung rasa bersalahnya atas runtuhnya Mall yang ia rancang sendiri. Sehingga Joo Won pun bisa dikatakan sebagai keluarga korban menurutku. Dirinya juga merasakan perihnya ditinggal oleh sang Ayah yang bahkan menurutnya adalah bukan 100% kesalahan sang Ayah melainkan ada peran pengembang yang nakal yang menggunakan bahan-bahan bangunan yang jelek. Untuk menebusnya ia pun menjadi arsitek untuk pembangunan kembali Mall tersebut yang kemudian dibantu oleh Ha Moon Soo dan Gang Doo. 

cr. pinterest

Kalian pasti pernah melihat tugu atau monument untuk memperingati sebuah peristiwa yang pernah terjadi kan ? disitu biasanya ditulis nama-nama korban dan monument biasanya diletakan di temapt dimana orang yang berkunjung mudah melihatnya. Tetapi Mall yang dibangun kembali ini menaruh monument tersebut tidak ditempat yang mudah dilihat oleh orang melainkan dibelakang. Hal itu tentu saja melukai perasaan Ha Moon Soo dan Lee Gang Doo sebagai seorang menyintas. Mereka memiliki empati yang lebih dimana seharusnya mereka lebih menghormati para korban dan terus mengenang mereka agar tidak dilupakan begitu saja. Meskipun menuai pro kontra tapi pada akhirnya Moon Soo dan Gang Doo berhasil memenangkan argument mereka dan dipercaya untuk mengurus monument tersebut. 

Dari nonton drama Rain or Shine ini aku bisa tahu ternyata ga cukup sampai ‘pemebrian tunjangan’ pada korban meninggal dan selamat. Ga cukup sampai disitu aja ternyata, masih berlanjut. Apa sih artinya tunjangan kalau orang yang kita cintai sudah ga ada ? 😢 kalau boleh memilih pasti lebih memilih bersama dengan orang yang kita cintai kan? 😢

Balik lagi ke drama, yang menjadi sorotan dari drama ini ga Cuma Gang Doo dan Moon Soo aja tapi juga ada tokok haelmoni atau nenek angkat Gang Doo yang diperankan apik oleh Na Moon hee yang sudah sering kita lihat di drama-drama korea lainnya. Haelmoni ini punya peran cukup bagus juga di drama ga cuma sebagai pelengkap tapi haelmoni merupakan tokoh bijak dalam drama Rain or Shine, meskipun galak tapi petuah-petuahnya cukup bisa melegakan hati. Berikut ini adalah quotes ala haelmoni favorit ku , hehhe.




cr: pinterest

Yang aku rasakan setelah nonton drama Rain or Shine ini, aku jadi lebih bisa berempati kepada korban ga Cuma yang selamat tapi juga kepada para penyintas. Bagiku para penyintas dari sebuah peristiwa besar ga Cuma beruntung tapi juga hebat karena bisa bertahan dengan segala yang dihadapinya. Ada perasaan yang lain ketika menamatkan drama ini, perasaan yang gabisa aku jelasin dengan kata-kata. Aku harap kalian yang kebetulan mampir baca ini dan belum sempet nonton atau yang mau nonton tapi masih maju mundur ragu, bisa lebih mantap buat nonton. Buat kalian yang sedang mengalami ujian cobaan hidup apapun itu, bertahanlah karena banyak hal baik yang menanti kalian. Semangat! Bye….😘

#rainorshinekdrama #justbetweenloverskdrama

Komentar

  1. keren ulasannya..sy jd makin penasaran utk nonton..kebetlan sedang seneng2nya drama2 yg diperankan lee jun ho

    BalasHapus
  2. Terima kasih ulasannya jd gk deh2an nontonnya 🤩🤩🤩

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti dan Lirik Lagu Flowerpot Yang dinyanyikan Han Seo Jun (True Beauty)

Review Drama Korea One Spring Night , Bikin Deg-Degan Yang Nonton

Love Yourself : Answer, Trivia : Seesaw (SUGA of BTS)