Friendship Goals Dalam Drama Korea (Fight For May Way, Hospital Playslist, Reply 1988, Twenty Five Twenty One)

Gambar
Ketika nonton drama korea, terkadang kita fokus dengan kisah para pemeran utamanya dan jalan cerita dari drama. Tapi sebenernya gak cuma ituloh yang bisa kita nikmatin waktu nonton drama korea. Gak cuma kisah romantis si pemeran utama atau kisah sedih si tumbal drama 😅. Ada juga yang menarik yang justru sangat berharga dan bisa banget kita contoh, misalnya kisah pertemanan para tokoh dari drama.  Dalam tulisan ku kali ini, aku mau berbagi tentang friendship goals yang jadi favoritku sepanjang nonton drama korea. Sebenernya ada banyak sih, tapi yang aku tulis kali ini adalah yang jadi favoritku banget banget banget wkwkwkwk.  1.   Fight For My Way Yang sudah pernah nonton drama Fight For My Way pasti tau nama-nama tokoh yang ada di gambar kan?. Yups, ada Ko Dong Man, Choi Ae Ra, Baek Seol Hee, dan Kim Joo Man. Mereka adalah 4 orang yang sudah bersahabat sejak mereka kanak-kanak. Mereka tumbuh dewasa bersama hingga saat dewasa pun mereka memilih untuk tinggal di

Park Seo Joon Dalam Drama Korea

cr.pinterest

Sekarang lagi booming banget ya drma Itaewon Class, emang drama satu itu oke banget sih sampe-sampe yang tadinya ga suka drama korea pun bisa ketagihan nonton drakor. Life lesson dari drama Itaewon Class dapet banget. Kita jadi bisa belajar tentang bagaimana caranya bangkit dari keterpurukan, balas dendam dengan cara yang elegan, manajemen yang baik itu seperti apa, banyak deh pokoknya yang bisa kita ambil dari drama Itaewon Class ini.  Drama korea Itaewon Class juga didukung oleh actor tampan pujaan semua wanita wkwkwk tidak lain dan tidak bukan adalah Park Seo Joon yang berperan sebagai Park Sae Royi.


Sebelum perannya di Itaewon Class, Park Seo Joon juga pernah memerankan beberapa drama yang ga kalah hits dari Itaewon Class. Ada beberapa drama dari Park Seo Joon yang jadi favoritku dan diantaranya adalah drama-drama yang akhirnya membuat aku bucin dengan Seo Joon dan gamon alias gagal move on, wkwkkwk :p


Fight For My Way


Gak diragukan lagi kalau drama fight for my way ini adalah drama favorit dari para penggemar Park Seo Joon alias PSJ yang gara-gara drama ini semua penggemarnya dibuat gamon sampai-sampai nih mereka membuat team shipper Park Seo Joon dan lawan mainnya Kim Ji Won. Park Seo Joon berperan sebagai Ko Dong Man yang merupakan seorang atlet Taekwondo yang berjaya pada masanya, namun karena sebuah skandal dalam satu pertandingan, Dong Man terpaksa mengubur impiannya menjadi atlet Taekwondo. Berpasangan dengan Kim Ji Won yang berperan sebagai Choi Ae Ra seorang gadis yang bercita-cita sebagai announcer yang malah berakhir dengan profesinya sebagai resepsionis dari sebuah pusat perbelanjaan. Choi Ae Ra dan Dong Man adalah dua muda mudi yang penuh semangat meskipun kadang tingkah mereka konyol dan tampak kekanakkan.

Ko Dong Man dan Ae Ra merupakan teman masa kecil yang sampai dewasa mereka tumbuh bersama, tinggal di lingkungan yang sama bahkan kamar kos mereka pun bersebrangan. Drama Fight For My Way atau yang akrab juga disebut dengan FFMW gak cuma menarik karena ada Park Seo Joon dan Kim Ji Won aja tapi juga karena cerita drama ini emang cukup relate dan deket banget dengan realita kehidupan muda mudi di dunia ini. Kegalauan yang mereka alami, struggle mereka dalam menjalani profesinya, belum lagi kisah percintaan yang terjebak dalam friend zone selama bertahun-tahun. Disamping kisah Dong Man dan Ae Ra, ada side story tentang tokoh pendukung drama korea fight for my way tersebut, yaitu Baek Seol Heed an Kim Joo Man. Kisah mereka berdua ga kalah dramatisnya dari cerita percintaan Dong Man dan Ae Ra.


Yang aku suka dari drama FFMW ini selain karena Park Seo Joon tentunya, juga karena drama ini memberi pesan kepada kita generasi muda agar tidak pernah lelah dan putus harapan dalam meraih cita-cita. Lakukan apa yang kita mau, apa yang kita bisa untuk mencapainya. Selalu ada kesempatan dan harapan dalam setiap langkah yang kita ambil. Juga tentang mengejar cinta dan menjaga kesetiaan. Paket komplit kalau aku bilang, hehehe. Kalau ditanya soal comedy nya dimana, tentu ada! Secara genre drama ini Romcom alias komedi romantic. Banyak sekali scene-scene komedi dan jenaka dari Dong Man maupun Ae Ra. Kalian tentu pernah liat Aegyo legend dari Choi Ae Ra kan ? itu salah satunya dan masih banyak lagi. Buat yang belum nonton, jangan ragu langsung tancap gas aja J


Hwarang



Hwarang adalah salah satu drama yang merupakan sarangnya cogan alias cowo ganteng wkwkwk. Pemerannya ga Cuma Park Seo Joon aja yang ganteng tapi kalian juga bakal dimanjakan dengan tampang rupawan dari Park Hyung Sik, Kim Taehyung alias V dari BTS, Minho dari grup Shinee, Do Ji Han, Jo Yoon Woo, dan Lee Kwang So yang muncul cuma beberapa episode aja. Dan jangan kaget kalau kalian nanti akan disuguhkan dengan scene para cogan itu mandi bersama, hahahha iya mandi bersama cooooy.. surga ga tuh? Wkwkkwk.

Karena drama ini berlatar belakang tema kerajaan jaman dulu, jadi outfit yang dipake juga outfit kerajaan alias hanbok-hanbok gitu, dengan rambut gondrong menjuntai yang sama sekali ga mengurangi pesona ketampanan para pemeran utama maupun pendukung dari drama hwarang ini. Kurang lebih drama korea Hwarang ini bercerita tentang kisah anak dari seorang Raja yang hilang yang seharusnya memimpin Silla (kerajaan) tetapi karena satu dan lain hal si anak tersebut  bahkan ga mengetahui kalau dirinya itu sebenarnya adalah penerus tahta kerajaan. Park Seo joon dalam drama Hwarang ini beradu peran dengan sahabatnya sendiri yaitu Park Hyung Sik yang ga kalah gantengnya. Park Hyung Sik berperan sebagai Sam Maek Jong atau Jid Wi sedangkan Park Seo Joon sebagai Sun Woo atau Moo Myung yang memiliki julukan Dog Bird. Kedua sahabat tersebut terlibat dalam belenggu cinta segitiga antara Sun Woo, Jid Wi dan A Ro yang diperankan oleh Go Ara. Lalu pada akhirnya siapakah yang dipilih oleh A Ro? Hehehhe tonton aja sendiri :p


Dalam episode BTS (behind the scene), para pemain juga mengatakan bahwa syuting yang mereka lakukan cukup berat karena mereka syuting di musim panas ditambah dengan kostum yang mereka kenakan cukup tebal dan berangkap-rangkap. Belum lagi adegan action mereka yang terbilang cukup banyak, belajar berkuda, berlatih pedang, memanah hingga adegan traumatis bagi Seo Joon sendiri yaitu adegan terbang yang harus menggunakan Sling, hehehhehe. Daaan…. TMI nih, drama korea Hwarang ini akhirnya yang membuat aku jatuh cinta sedalam-dalamnya dengan Kim Taehyung BTS yang akhirnya membuatku terjerumus menjadi ARMY sampai sekarang, heheheh. Proud ARMY! Wkwkwkwk.


She Was Pretty


Dalam drama She Was Pretty, Park Seo Joon beradu peran dengan seorang Noona yaitu Hwang Jung Eum. Meski begitu chemistry yang mereka bangun cukup dapet dan nempel banget. Ditambah peran Hwang Jung Eum dalam drama tersebut cukup menghibur dengan karakter khasnya. Park Seo Joon yang berperan sebagai Ji Sung Joon semasa kecilnya adalah seorang anak kecil gendut dan culun (kiyowoooo :p). Dia menjadi murid pindahan yang menempati rumah sahabat dari Kim Hye Jin (Hwang Jung Eum) yaitu Min Ha Ri. Ji Sung Joon dan Kim Hye Jin akhirnya menjadi teman dekat yang mengerti satu sama lain, saling berbagi cerita dan rahasia. Kim Hye Jin kecil merupakan anak perempuan popular di sekolahnya selain karena dia pintar dia juga cantik. Akan tetapi entah bagaimana ceritanya justru setelah dewasa, Kim Hye Jin berubah menjadi seseorang yang lain, yang bisa dibilang 180% berbeda dari gambaran dirinya semasa kecil.

Di awal-awal nonton drama She Was Pretty ini, kalian mungkin akan emosi dengan karakter Ji Sung Joon yang perfeksionis dan sengak ga ketulungan. Ji Sung Joon dan Kim Hye Jin secara kebetulan bertemu kembali dalam satu perusahaan, bukan sebagai seorang teman melainkan menjadi atasan dan bawahan. Meskipun bertemu kembali tentu Ji Sung Joon ga mengenali Hye Jin karena rupa nya yang berubah 180%. Dari drama ini juga aku menyadari kalau ternyata orang-orang bisa meberikan perlakuan berbeda kepada orang yang satu dengan yang lain. Seperti misalnya di kantor yang baru, sangat terlihat perbedaan perlakuan yang didapat oleh Hye Jin hanya karena rupa nya yang tidak menarik bagi sebagian orang. Namun… beruntungnya Kim Hye Jin karena bisa bertemu dengan Si Won alias Mas Agung yang sempet trending di twitter wkwkwk yang berperan sebagai Kim Shin Hyuk karena dia bisa melihat Hye Jin dengan lebih objektif, menyadari jika Hye Jin juga cantik meski dalam sudut pandang yang berbeda.

Tapi bagi kalian yang memuja ketampanan Park Seo Joon, jangan khawatir karena Park Seo Joon dalam drama She Was Pretty ini juga ganteng paraaaaah!!! Dari outfitnya yang dipake, model rambutnya, everythings perfect!


Kill Me Heal Me 

kill me heal me

Dalam drama korea Kill Me Heal Me Park Seo Joon ga berperan sebagai peran utama nya gengs, tetapi dia jadi second lead yang as always selalu sedih nasibnya, wkwkwk. Kill Me Heal Me, dari judulnya aja udah serius banget ya tapi tenang aja drama ini ga serius melulu sampe bikin spaneng kepala, banyak juga scene lucu yang terjadi di drama ini terutama scene antara Oh Ri On (Park Seo Joon) dengan Ahn Yo Na (Ji Sung) salah satu kepribadian Cha do Hyun yang merupakan seorang gadis penyuka idol dan cowo ganteng seperti Oh Ri On. Saking nempelnya scene Oh Ri On dan Ahn Yo na di drama Kill Me Heal Me ini, Park Seo Joon dan Ji Sung mendapat penghargaan loh dari MBC Drama Awards tahun 2015 sebagai BestCouple. Tapi memang kalau nonton drama Kill Me Heal Me ini kita perlu menajamkan konsentrasi kita karena alurnya yang sedikit agak njelimet dan complicated. Tapi menurutku worth to watch banget ini drama, serius!

Ahn yo na dan Oh Ri On
Oh Ri On merupakan seorang penulis novel ternama yang menyembunyikan identitas aslinya. Novel yang ia tulis yang menjadi best seller adalah novel silsilah keluarga Cha Do Hyun. Cha Do Hyun sendiri memiliki 7 kepribadian yang salah satu diantaranya adalah Ahn Yo Na. Karakternya begitu apik dimainkan oleh Ji Sung yang biasanya justru terlihat macho, tapi siapa sangka kalau dibalik ke macho an nya, Ji Sung bisa berubah menjadi Ahn Yo Na yang kemayu. 

Dalam drama Kill Me Heal Me, Park Seo Joon turut berpartisipasi menyanyikan OST nya yang berjudul Letting You Go. Selain ganteng, suara dia juga oke punya. Jempol untuk Park Seo Joon.


A Witch’S Love
cr. asianwiki

Ini judulnya doang ya witch tapi ceritanya ga ada witch-witch nya hehhehe alias ya kaya drama biasa aja. Witch adalah julukan untuk tokoh utama wanitanya yaitu Uhm Jung Hwa yang berperan sebagai Ban Ji Yeon yang berprofesi sebagai reporter majalah. Meski terpaut beda usia yang cukup jauh tapi Park Seo Joon dan Uhm Jung Hwa bisa nyambung dan punya chemistry yang bagus juga. Memang cerita drama ini juga digambarkan sebagai percintaan beda usia jadi Park Seo Joon ga digambarkan layaknya pria-pria matang untuk menyeimbangkan perannya dengan Uhm Jung Hwa. Park Seo Joon berperan apa adanya, berperilaku seperti usia dia pada umumnya.

Boleh jujur ngga? Hehehhe pertama kali aku tau drama ini adalah karena aku liat cuplikan drama A Witch’s Love di Youtube dan pas pula di adegan ninu ninu nya Yoon Dong Ha dan Ban Ji Yeon. Yang pada saat itu sedang tidak sadarkan diri alias m4buk. Kisah cintanya di drama ini sih sebenernya biasa saja ya, sepertinya juga udah banyak yang angkat tema cerita kaya gini tetapi karena ada Park Seo Joon makanya drama ini jadi lebih menarik buatku pribadi, hehehe.. oooo sangat subjektif sekali ya aku ini, Astagfirulloh…


Tapi serius di drama ini karena ini drama tayang taun 2014 jadi kita akan melihat Park Seo joon yang masih unyu-unyu muda belia tapi actingnya udah oke punya, terbukti dirinya bisa ngimbangin lawan mainnya yang usianya beda jauh kan? Kalau penasaran coba tonton aja langsung.



What’s Wrong With Secretary Kim



Eksekutif muda, ganteng dan kaya raya udah paling pas banget buat gambarin Park Seo Joon di drama What’s Wrong Secretary Kim ini. Tapiiii ada tapinya nih, narsisnya kaga nahan wkwkwk. Tapi emang karakternya dibangun seperti itu ya. Seo Joon ga usah narsis aja orang udah tau kalau dia ganteng, hahaha. Dan lagi-lagi nih, lawan main Park Seo Joon dalam drama cewe yang lebih tua dari dirinya. Kenapa sih ada apa kenapa mengapa? Wkwkwkwk mungkin emang karakter Seo Joon nih masuk ya kemana aja, oppa dapet, dongsaeng juga dapet. Tapi di drama korea WWSK ini dia ga ditampilkan sebagai pria yang lebih muda atau tua melainkan sepantaran dengan lawan mainnya Park  Min Young. Lee Young Joon dan Kim Mi So merupakan teman masa kecil yang sempat mengalami kejadian traumatis bersama tanpa disengaja yang kemudian akhirnya memisahkan mereka berdua. Bertemu lagi setelah mereka dewasa tetapi mereka berdua tidak saling mengingat pada awalnya. Lama kelamaan seiring berjalannya waktu, Young Joon dan Mi So menyadari bahwa orang yang selama ini berada disampingnya adalah teman masa kecil.

Banyaaaaaak banget yang baper sama chemistry dari Park Seo Joon dan Park Min Young sampai-sampai nih banyak pula bermunculan shipper Park-Park Couple ditambah banyaknya cocoklogi yang beredar di social media pada waktu itu. Aku sebagai shipper Dong Man Aera garis keras (wkwkwkwk) tentu saja kalang kabut tapi nyatanya hingga saat ini baik Park Seo Joon, Park Min Young dan Kim Ji won belum ada yang mengkonfirmasi tentang isu kedekatan mereka. Hingga saatmya tiba nanti apakah siap menerima kabar dating dari Park Seo Joon? Wkwkwk.


Kalau kamu pilih team mana? Dong Man Ae Ra atau Yong Joon Mi So?

Apapun pilihanmu semoga ga mengurangi besarnya rasa kekagumanmu sama Park Seo Joon ya. Tetap mendukung selama Park Seo Joon masih di jalur yang positif. Jadilah fans yang sehat dan supportif :*

Kayanya segini dulu rangkuman singkat tapi ga singkat-singkat amat ala aku, semoga Park Seo Joon terus berkarya dan menghasilkan drama-drama yang berkualitas tanpa sensasi. Bye Bye…

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Arti dan Lirik Lagu Flowerpot Yang dinyanyikan Han Seo Jun (True Beauty)

Review Drama Korea One Spring Night , Bikin Deg-Degan Yang Nonton

Love Yourself : Answer, Trivia : Seesaw (SUGA of BTS)